Memasuki Era Digital

Diposting oleh Samino on Minggu, 16 September 2012

Memasuki Era Digital - Memasuki era globaliasi dan perkembangan dunia digital yang semakin pesat saat ini. Banyak terobosan-terobosan baru yang bermunculan dari berbagai bidang kehidupan. Mulai dari bidang ekonomi, pendidikan, pemerintahan, hingga sosial budaya.

Dalam bidang ekonomi, kita mulai mengenal adanya digital marketing yang berjalan selaras dengan perkembangan dunia internet yang semakin hari semakin menjadi sebuah kebutuhan yang tak dapat terbantahkan lagi oleh sebagain besar masyarakat modern saat ini. Penjualan atau transaksi ekonomi yang semakin lebih efisien dengan berbagai lika-likunya yang mungkin pada satu dekade lalu belum terpikirkan. Shoping online yang mulai menjadi suatu kebiasaan bagi mereka yang memiliki mobilitas tinggi namun ingin tetap up to date dengan belanjaan mereka.

Sedangkan di dunia pendidikan, sarana digital itu juga semakin memudahkan komunikasi para siswa dengan instansi pendidikan. Jika dahulu melakukan registrasi ulang harus datang ke sekolah atau kampus, kini pelaksanaan registrasi, cek jadwal, dapat dilakukan secara on line. Kemudahan yang ditawarkan dari dunia digital memang cukup memanjakan masyarakat.

Dan dalam menilik hal ini, para pelaku digital marketing pun menggagas adanya sebuah digital agency yang akan lebih memudahkan instansi-instansi perusahaan atau masyarakat untuk mengatur perannya dalam intensitas besar di dunia digital.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar