Tips untuk Memilih Busana Muslim

Diposting oleh Samino on Kamis, 25 Juni 2009

Di bulan Ramadhan hingga Lebaran, biasanya makin banyak orang memilih busana muslim untuk dikenakan sehari-hari, atau untuk bersilaturahim dengan sanak keluarga dan kerabat.

Agar busana muslim yang dipakai tetap nyaman digunakan, sebaiknya pilih busana yang tepat. Berikut beberapa tips memilih busana muslim dari beberapa perancang busana muslim.

Pertama, sesuai aturan Islam, busana bertujuan untuk melindungi tubuh pemakainya dari hal-hal yang bisa mencederainya, selain untuk menutupi aurat. Itu sebabnya pilih busana muslim yang longgar sehingga menyamarkan siluet tubuh.

Kedua, pilih busana yang pas ukurannya agar tidak membahayakan saat melangkah. Busana yang kekecilan selain mengganggu gerak juga membuat kulit sulit untuk bernapas, selain tak sesuai kaidah berbusana muslim menurut Islam.

Sementara busana muslim yang terlalu besar ukurannya juga membahayakan karena bisa terinjak saat berjalan dan mengakibatkan pemakainya jatuh. Bisa juga terkait benda-benda yang lebih tajam sehingga merusak bahan dan mencelakai pemakainya.

Ketiga, pilih model dan warna yang sesuai aktivitas. Jika pengguna banyak beraktivitas, sebaiknya gunakan bahan menyerap keringat yang tak mudah kusut. Sebaiknya terdiri dari dua potong, atasan dan celana panjang. Untuk aktivitas yang lebih banyak diam di tempat, pengguna bisa menggunakan rok.

Selain memiliki koleksi warna-warna ceria, seperti pink, biru muda, oranye, dan merah, untuk berbagai acara yang bersifat tidak formal, sebaiknya miliki juga busana muslim berwarna netral dan formal, seperti biru tua, abu-abu, hitam, dan putih.

Serasikan

Tips keempat dalam berbusana muslim adalah saat berbelanja baju baru, usahakan untuk menyerasikan baju baru dengan model dan warna baju yang sudah dimiliki. Ini bermanfaat untuk berkreasi memadupadankan pakaian sehingga tetap bisa dipakai.

Kelima, biasakan memilih model penutup kepala yang tetap menutupi leher. Pelajari berbagai kreasi kerudung yang banyak diinformasikan media massa sehingga penggunanya bisa tetap mengikuti mode, namun tetap mengikuti aturan agama.

Keenam, pilih pakaian yang bisa menyamarkan kekurangan tubuh agar nyaman bersosialisasi. Misalnya, orang yang berbadan lurus sebaiknya menggunakan pakaian yang terkesan bertumpuk. Orang berbobot berat sebaiknya menyamarkan bagian berat tersebut dengan memilih bahan-bahan yang terkesan ringan.

Pemilihan warna juga bisa dilakukan untuk menutupi kekurangan. Misalnya, warna gelap cocok digunakan untuk orang yang berbadan besar. Tips terakhir, jika ingin menghadiri sebuah acara pesta, sebaiknya tak perlu bingung memilih pakaian.

Pakaian sederhana yang dimiliki bisa terkesan mewah dengan cara memberikan pelengkap dari bahan yang terkesan mewah. Misalnya, menggabungkan batik berbahan katun dengan selendang berbahan organdi yang serasi, atau membalut gamis sederhana dengan obi dari sutra atau berbordir.
More aboutTips untuk Memilih Busana Muslim

Kung Fu: Pukulan Selatan Tendangan Utara

Diposting oleh Samino

Seni bela diri tradisionil Tiongkok secara umum ada dua kelompok besar, berdasarkan kondisi geografis / daerah. Sungai Yangtze menjadi batas yang memisahkan kedua aliran besar tadi. Aliran pertama dikenal dengan sebutan kung fu aliran Utara, dan yang satunya lagi disebut kung fu aliran Selatan.

Postur orang-orang di bagian Utara Tiongkok lebih tinggi besar, mereka juga lebih sering berkuda (yang memerlukan kaki yang kuat). Keadaan geografis di bagian Utara lebih banyak daerah lapang yang luas. Faktor-faktor tadi imembuat kung fu aliran Utara lebih menekankan pada gerakan dan teknik di kaki. Tendangan, sapuan, kuncian, dan gerakan kakinya sudah termasyhur.

Kondisi di bagian Selatan Tiongkok lain, keadaan alamnya juga berbeda. Tidak banyak daerah terbuka yang luas. Ukuran tubuh tidak se tinggi dan se besar orang di Utara. Itulah mengapa kungfu di aliran Selatan lebih fokus pada pukulan dan teknik di gerakan tangan. Pukulan, kuncian, bantingan, serta gerakan tangan merupakan ciri khas dari aliran Selatan. Tidak aneh kalau ada ungkapan terkenal dalam seni bela diri tradisionil Tiongkok yang berbunyi : “Nan quan bei tui,” atau “Pukulan Selatan Tendangan Utara.” Aliran Utara umumnya internal style (style dalam / lembut) sedang aliran Selatan mayoritas eksternal style (style luar / keras). Hal ini dipengaruhi oleh situasi sejarah Tiongkok.

Mayoritas aliran Selatan lahir dan berkembang pada abad ke 17, diantara kelompok patriot yang ingin menghancurkan dinasti Ching. Itulah sebabnya aliran ini berkembang lebih cepat dan luas dibanding aliran Utara. Aliran Selatan juga lebih mengajarkan pukulan dan gerakan keras / eksternal lebih dulu, hal ini demi alasan waktu dan kepraktisan untuk menghadapi pasukan dinasti Ching. Pendalaman teknik kungfu tenaga dalam / internal difokuskan pada tingkatan yang lebih tinggi, karena memerlukan waktu yang tidak cepat. Dibawah adalah nama beberapa style terkenal dari kedua aliran besar:

1. Aliran Utara: Chang Quan / Long Fist, Hsing – I (Xingyiquan), Pa Kwa / Ba Gua / Eight Trigrams, Eagle Claw / Cakar Elang, Northern Praying Mantis / Belalang Utara, Monkey / Monyet.

2. Aliran Selatan: Hung Gar / Keluarga Hung, Ngo Cho / Five Ancestors, Choi / Choy Lee Fut , Wing Chun / Wing Tsun, Southern Praying Mantis / Belalang Selatan, Lo Han / Orang Suci, Pai Ho / Bangau Putih, Nan Quan / Tinju Selatan.

Pada beberapa dekade terakhir ada pula style baru yang dikenal sebagai kung fu aliran modern. Salah satu yang cukup terkenal ialah Jet Kune Do (JKD). Style ini diciptakan oleh alm Bruce Lee Siau Lung.

More aboutKung Fu: Pukulan Selatan Tendangan Utara

Tips Belanja Pakaian Online

Diposting oleh Samino on Minggu, 21 Juni 2009

o Harus mempunyai perencanaan apakah membeli di toko baju, toko baju remaja, toko baju online, toko pakaian online, toko baju wanita, toko pakaian wanita, butik baju, butik baju wanita, butik baju online, butik baju wanita online. Periksa dulu lemari pakaian kita. Apa yang ada, apa yang kurang. Misalnya baju berleher tinggi belum ada pasangannya, dll.
o Anggarkan belanja Anda. Bila kita pergi ke toko baju dengan jatah seratus ribu rupiah untuk baju murah, kita lebih gampang mencarinya. Pergilah ke kelompok display busana wanita, pakaian wanita, busana wanita remaja, pakaian wanita remaja, baju wanita, koleksi baju wanita, model baju wanita seratus ribuan.
o Berbelanjalah lebih awal. Untuk keperluan acara reuni sekolah misalnya, kita pasti akan lebih lama memikirkan dan mengobrak abrik jenis pakain yang cocok di toko baju.
o Kenakan pakaian yang cocok waktu berbelanja. Bila mau mencari koleksi baju, koleksi baju remaja, koleksi baju untuk acara khusus, sesuaikan pakaian belanja kita. Misalnya mencari model baju, model busana dengan pasangan pakaian dalam (bra) tertentu, maka bawalah jenis bra yang sama supaya ketika di coba di kamar pas sudah sesuai benar.
o Belanjalah sendiri. Bila benar-benar ingin minta second opinion, taruhlah barangnya di rak tertentu atau titipkan kepada pramuniaganya, lalu kembalilah lagi dengan mengajak teman Anda untuk memberikan pendapatnya.
o Tutup mata terhadap barang promosi. Jika kita hanya butuh pakaian tertentu, jangan lihat kiri-kanan lagi. Barang promosi ( pakaian murah ) akan membuat kita berbelanja barang yang tak dibutuhkan.
o Minta bantuan pramuniaga. Tak ada salahnya minta bantuan pramuniaga untuk mencari barang yang dibutuhkan. Berikan saja intruksinya atau keinginan kita. Kita bakal banyak menghemat waktu. Hati-hati jangan membeli barang yang tak diperlukan.
o Coba, cobalah dulu. Membeli baju wanita harus teliti dengan memeriksanya secara cermat. Cobalah dipakai untuk berjalan, duduk, jongkok. Apakah ada jahitan yang putus, keliman mengerut, ritsleting macet atau kancingnya hilang? Semuanya harus berfungsi normal.
o Gunakan cermin 3 sisi. Lihatlah dari semua sudut, kiri-kanan, atas-bawah.
o Perikas label informasi. Untuk pakaian tertentu kadang digantungkan juga label aturan pemeliharaan. Misalnya sebaiknya dicuci dry clean, Jangan dimasukkan mesin cuci, atau bagaimana aturan menyetrikanya, dll.
o Kalau perlu, tanyakan juga aturan meretur barang jika ada problem nanti.
o Waktu berbelanja, bawalah tas gantung jangan tas jinjing, untuk memudahkan gerakan kita.
o Gunakan baju dan sepatu yang praktis, untuk memudahkan kita sewaktu mencoba pakaian di kamar pas.
More aboutTips Belanja Pakaian Online

Tips Pilih Busana Sesuai Usia

Diposting oleh Samino

Sejalan dengan bertambahnya usia, kecerdasan, wanita yang mengutamakan gaya belajar untuk beradaptasi dalam memilih busana yang sesuai dengan perubahan tubuhnya. Berbusana sesuai dengan usia berarti Anda harus menghindari bersusah payah untuk membuat Anda terlihat muda. Tapi, berpakaian sesuai dengan selera busana yang mencitrakan diri dan usia Anda.

Memang, bertambah usia bukan berarti Anda harus berhenti mengikuti tren terbaru. Rahasia untuk selalu tampil trendy adalah membuat analisa penampilan dan memutuskan busana yang lagi ngetren mana yang sesuai. Ini berarti Anda harus lebih memahami bentuk tubuh sesuai dengan bertambahnya usia. Kalau rok mini seksi sesuai untuk wanita berusia 23 tahun, wanita berusia 43 tahun yang punya selulit tak cocok dengan model ini. Nah, kami punya beberapa tips untuk memilih model busana yang dapat disesuaikan dengan usia, 20-an, 30-an dan 40-an.

Memilih Baju

- 20-an: Model busana berlengan pendek dan banyak hiasan dapat membawa rasa percaya diri untuk Anda yang berusia 20-an. Gaya busana yang tak beraturan memberikan kesan muda dan segar. Anda juga boleh mengenakan busana berleher rendah atau tanpa kerah.

- 30-an: Koleksi Busana yang lebih berstruktur terlihat lebih baik untuk wanita usia ini. Anda boleh mengenakan hiasan, tapi kenakan pada baju yang berkerah untuk membuat Anda tampil chic. Jika ingin menyembunyikan lengan bagian atas, jangan kenakan baju berlengan pendek. Anda bisa menambahkan syal jika sedang mengenakan busana berleher pendek.

- 40-an: Pilih busana yang menonjolkan bagian terbaik dari tubuh Anda. Hindari busana yang terlalu terbuka. Jika sedang mengenakan busana yang pendek di bagian leher padukan dengan bawahan yang panjang selutut. Jika Anda mengenakan bawahan mini, kenakan baju berlengan panjang di bagian atas. Rahasia penampilan menawan di usia 40-an adalah membuat Anda nampak berkelas. Jika Anda bertubuh berlekuk boleh kenakan busana yang menonjolkan lekukan tubuh. Sembunyikan bagian pinggang lebar dan paha besar dengan memilih busana yang sedikit longgar dan menjuntai.

Jeans

- 20-an: Kenakan jeans ketat atau yang pas tubuh atau baggy, di usia ini Anda dapat mengenakan apa saja. Jeans baggy, yang terlihat bergaya maskulin cukup fashionable. Anda juga bisa bereksperimen dengan berbagai warna. Di usia ini tak ada salahnya mencoba-coba, tak harus terus mengenakan warna klasik biru dan hitam. Anda bisa mengenakan jeans warna putih di musim panas yang dipadu dengan atasan hitam tanpa lengan.

- 30-an: Pilih jeans yang lebih pas tubuh bukannya baggy. Jeans ketat pun jadi, asal dipadu dengan atasan tunic atau blus berbahan lembut. Hindari jeans warna pudar atau denim yang bermodel sobek-sobek. Pilih yang bergaya klasik warna biru atau abu-abu gelap. Anda bisa mengenakan jeans warna putih dengan atasan sederhana.

- 40-an: Jeans bermodel high waist cocok untuk wanita usia ini. Model tinggi di bagian pinggang dapat menahan semuanya. Hindari mengenakan jeans yang menggantung di bagian pinggang. Jeans dengan model besar di bagian kaki juga bagus, selain terlihat berkelas dan menarik, juga cocok untuk menutupi paha yang besar.

Saat usia Anda makin bertambah, tentunya makin pintar untuk berbelanja. Berdasarkan pengalaman, Anda akan lebih pintar memilih busana yang sesuai dengan budget yang tak terlalu mahal.
More aboutTips Pilih Busana Sesuai Usia

Tips Berbusana Gamis Muslim

Diposting oleh Samino

1. Terpenting dalam memilih busana muslim adalah sesuai dengan aturan Islam. Busana Muslim bertujuan untuk menutup aurat dan melindungi tubuh pemakainya dari hal-hal yang bisa mencederai. Oleh karena itu pilihlah busana yang longgar sehingga menyamarkan siluet tubuh.

2. Sebaiknya tidak menggunakan baju ketat yang di double dengan baju lengan pendek, ¾, atau tank top. Jika Anda memilih untuk berbusana muslim maka pilihlah kreasi busana lengan panjang.

3. Pilih model dan bahan yang sesuai dengan aktivitas. Jika banyak beraktivitas pilihlah bahan yang menyerap keringat dan tak mudah kusut, yang terdiri dari atasan dan celana panjang. Untuk aktivitas yang lebih banyak diam pengguna busana muslim akan bertambah anggun dengan memakai rok.

4. Pilihlah penutup kepala/jilbab yang tetap menutup leher. Pelajari berbagai kreasi kerudung yang banyak diinformasikan dalam media massa agar tetap mengikuti mode namun tetap mengikuti aturan agama.

5. Pilih busana muslim yang menyamarkan kekurangan tubuh agar Anda tampil percaya diri. Misalnya dari segi bahan, orang yang berbadan kurus sebaiknya menggunakan pakaian yang terkesan bertumpuk, dan orang berbadab besar gunakanlah bahan yang terkesan ringan. Dari segi warna, bagi yang berbadan besar warna gelap akan tampak lebih mengesankan.

6. Sebaiknya Anda tak perlu bingung memilih busana muslim untuk pesta. Pakaian sederhana yang dimiliki bisa terkesan mewah dengan cara memberikan pelengkap dari bahan yang terkesan mewah. Contoh, gabungkan batik berbahan katun dengan selendang organdi yang serasi ataupun membalut gamis sederhana dengan obi dari sutra atau berbordir.

More aboutTips Berbusana Gamis Muslim

Busana Muslim Jadi Tren

Diposting oleh Samino on Jumat, 19 Juni 2009

Layaknya busana umum, perkembangan mode busana muslim juga tergolong cepat. Memasuki tahun 2008, model busana muslim makin bervariasi. Namun secara umum, jenis bahan yang adem dan nyaman seperti katun dan chiffon masih akan banyak dipakai. Rancangan busana juga banyak mendominasi gaya busana dari luar negeri seperti India, Korea, dan Romawi.

Menurut Hj Sari Prayogo, pengelola Ar-Banni Moslem Collection di Jalan Pamularsih Raya 140 Semarang, bahan seperti chiffon dan katun banyak disuka karena simpel dan nyaman dipakai untuk segala suasana. “Bahan kaos masih banyak diminati, tapi semua tergantung pada selera masing-masing pemakai,” katanya.

Sementara untuk desainnya masih banyak mengadopsi busana India seperti memakai model kerut, model tumpuk layaknya busana Romawi, dan lain sebagainya. Tren busana muslim menurut Sari selalu berubah menjelang bulan Ramadhan dan Idul Fitri. “Saat itulah selalu muncul model-model baru,” lanjutnya.

Untuk warnanya, tahun ini orang cenderung menyukai warna pastel, dan toska seperti biru, merah marun, hijau kalem, cokelat, dan lain sebagainya. Karena modelnya yang simpel, aplikasi yang ditempel juga tak terlalu banyak. Aplikasi bordir model bunga-bunga kecil ala Spanyol masih akan dipakai.

Sementara model kerudung juga tak selalu konvensional seperti spandek. Ada pula model segi 4, model tumpuk, dan bunga-bunga sebagai variasi untuk acara pesta. “Kerudung model spandek juga masih dipakai untuk sehari-hari. Namun busana pesta, bentuknya lebih variatif,” kata wanita cantik ini.

Sedangkan untuk busana prianya, meski tidak bervariasi layaknya busana muslim untuk wanita, namun tetap memakai aplikasi seperti bordir yang minimalis. Menurut sari, model busana muslim pria masih banyak yang akan mem-preview dai-dai kondang seperti Ustadz Jefry Al Buchori dan Ustadz Ahmad. “Baju yang dipakai Uje masih akan menjadi trendsetter. Sebab dia dikenal sebagai pendakwah yang fashionable,” sambungnya.

More aboutBusana Muslim Jadi Tren

Paduan Corak Koleksi Busana Kerja

Diposting oleh Samino

Kemahiran dan keberanian memadukan warna serta corak akan menentukan menarik tidaknya penampilan anda. Apabila ingin mengetahui ukuran standar yang bisa dijadikan panduan, simak corak koleksi busana berdasarkan bentuk dan besarnya dibawah ini.

Solid. Dengan kata lain, solid berarti tanpa corak. Satu-satunya faktor yang membedakan busana adalah warna. Jika anda sudah cukup mahir memadukan warna, bahan dengan warna solid terbilang paduan yang mudah. Warna hitam, biru, abu-abu dan putih merupakan warna yang paling mudah dipadukan dengan warna lainnya.

Garis. Corak garis pada busana bisa berbentuk horizontal atau vertikal yang warnanya kontras dengan latar belakangnya. Garis vertikal akan membantu lelaki atau perempuan bertubuh pendek menjadi tampak lebih tinggi. Sedangkan garis horisontal, akan membuat anda terlihat lebih lebar dan berisi. Corak garis-garis tersebut bisa berupa garis tebal dan tipis, titik-titik memanjang atau garis putus-putus. Baik garis-garis tunggal atau ganda.

Motif. Bahan bermotif pada umumnya agak lebih sulit untuk dipadukan satu sama lain. Termasuk disini adalah bahan bermotif kotak-kotak besar atau kecil, bentuk-bentuk beraturan atau tidak beraturan, polka dot, gambar dan lain-lain. Selain motifnya beragam, warnanya pun sering beraneka. Untuk mencoba memadukan busana lelaki, perhatikan mulai dari celana, kemeja, blazer hingga dasi.

Perhatikan corak-corak dasar tersebut, sebelum mencoba untuk mulai memadupadankannya. Untuk memudahkan, sederhanakan empat potong busana tersebut menjadi tiga variabel saja. Seperti dengan menyatukan corak celana dan dasi, atau blazer dan kemeja menjadi satu variabel.

Memadukan tiga warna solid pada busana yang dikenakan adalah cara teraman yang bisa anda lakukan. Tentunya dengan asumsi bahwa anda sudah memiliki pengetahuan memadai tentang perpaduan warna. Gunakan satu warna dasar atau dua warna gradasi untuk dipadukan dengan warna lain.

Paduan ini termasuk mudah.Misalnya, busana celana hitam, baju abu-abu dan dasi bergaris. Perlu diperhatikan pula perpaduan antara warna lembut dan warna tegas. Yang penting untuk diperhatikan dalam paduan ini adalah hindari mengenakan dua motif berbeda dengan ukuran yang mirip. Pastikan bahwa ketiga corak tersebut sedikitnya memiliki satu kesamaan warna, yang dapat menyatukan ketiga corak tersebut.

Tiga motif yang berbeda bisa dipadukan dan belum tentu cocok untuk semua orang. Yakinkan bahwa penampilan anda dengan perpaduan busana dalam tiga corak berbeda agar terasa nyaman dan sesuai suasana. Bila ingin mencoba, pilihlah pakaian dengan dua motif yang mirip. Seperti dua potong busana bermotif kotak-kotak dengan ukuran yang berbeda dan satu potong dengan motif bergaris lembut. Atau dua potong pakaian bergaris dengan ukuran berbeda, dengan satu potong pakaian bermotif kotak-kotak atau bentuk tak beraturan.

Cobalah berbagai perpaduan corak dan warna itu berkali-kali hingga anda menemukan perpaduan yang pas dengan selera anda. Untuk mendapatkan kesan formal atau semi formal, pilihlah bahan bercorak halus dan tipis. Sebaliknya bahan bercorak tebal dan besar lebih cocok untuk busana kasual. Hal yang perlu anda ingat bahwa semakin sederhana memadukan corak dan warna maka semakin kecil kemungkinan terjadinya salah padu.
More aboutPaduan Corak Koleksi Busana Kerja